Antisipasi Gangguan Kamtib Jelang Nataru, Rutan Blora Lakukan Penggeledahan Blok Hunian

    Antisipasi Gangguan Kamtib Jelang Nataru, Rutan Blora Lakukan Penggeledahan Blok Hunian
    Antisipasi Gangguan Kamtib Jelang Nataru, Rutan Blora Lakukan Penggeledahan Blok Hunian

    Blora - Menjelang Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Blora terus menggencarkan kegiatan penggeledahan di Blok Hunian Warga Binaan. Kegiatan ini dimaksudkan untuk meminimalisir segala kemungkinan terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban (kamtib) yang sering terjadi di hari-hari rawan seperti saat ini, Senin (19/12/2022). 

    Kegiatan penggeledahan ini dipimpin langsung oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (KPR) dan diikuti oleh jajaran regu jaga, staf keamanan, dan CPNS Rutan Blora.

    Kepala KPR, Soni Nevridiyanto menyampaikan bahwa yang menjadi target dalam penggeledahan ini adalah handphone, narkoba, senjata tajam, dan barang terlarang lainnya. 

    "Sasaran dalam penggeledahan adalah handphone, narkoba, senjata tajam, dan segala barang terlarang yang dapat menimbulkan gangguan keamanan dan ketertiban, " ujar Soni.

    Kemudian Kepala Rutan Blora, Tri Joko Wiyono mengungkapkan bahwa kegiatan penggeledahan ini akan terus digalakkan sebagai bentuk deteksi dini dan kewaspadaan petugas Rutan Blora menjelang Nataru. 

    "Mohon kepada seluruh petugas untuk senantiasa waspada dan deteksi dini menjelang nataru. Jangan sampai terlena di hari rawan ini. Pastikan kondisi Rutan aman dan jangan sampai ada barang terlarang yang masuk ke Rutan Blora, "tegasnya. 

    Selain menggeledah isi kamar blok hunian, Petugas juga melakukan penggeledahan tubuh terhadap warga binaan sehingga penggeledahan lebih maksimal. Kegiatan penggeledahan berjalan dengan aman dan lancar serta tidak ditemukan adanya handphone maupun narkoba.

    kumhamsemakinpasti kanwilkemenkumhamjateng ayuspahruddin
    Dheny Window

    Dheny Window

    Artikel Sebelumnya

    Peringati Hari Bela Negara Ke-74, Rutan...

    Artikel Berikutnya

    Pimpin Apel Pagi, KaSubsi Pelayanan Tahanan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?

    Tags